Senin, 31 Maret 2008

Hujan Es di Bandung




Minggu pada tanggal 30 Maret yang lalu Bandung dilanda hujan deras disertai butiran es berdiameter 1-3 cm yang membawa kerusakan pada atap rumah penduduk. Kerusakan bervariasi mulai dari berlubangnya asbes hingga menumpuknya bongkahan es yang mengakibatkan rusaknya plafon rumah.

Menurut BMG fenomena ini merupakan salah satu fenomena ekstrem selain angin puting beliung yang dapat terjadi pada masa pancaroba.

Penyebab :

  1. Banyaknya penguapan (karena sering hujan) sehingga banyak pula uap air di awan

  2. Uap air tersebut tertiup oleh angin yang sangat dingin
  3. Uap air tersebut melepaskan kalor yang sangat besar sehingga suhunya turun sampai mencapai titik bekunya dan berubah wujud bukan menjadi zat cair (hujan) namun terkondensasi / mengkristal kemudian jatuh ke bawah sebagai hujan es

    Foto-foto ini di ambil oleh Regina, siswi kelas 9 SMPK 4 BPK PENABUR. Untuk mengetahui besarnya butiran es ini kita dapat membandingan antara butiran es dengan tangan Regina. Sepertinya kalau yang kena orang pasti sakit juga, persis kejadian di film Days After Tommorow, di mana orang yang sedang berjalan tertimpa bongkahan es. Thanks buat Regina untuk membagi koleksi fotonya.

Tidak ada komentar:

Blog ini ditujukan bagi siapa saja yang ingin belajar Fisika tingkat menengah pertama dengan smart karena sekarang bukan waktunya lagi untuk belajar dengan hanya mengandalkan guru. Melalui blog ini SMART LEARNER dapat belajar, tanya jawab, dan mendownload bahan ajar maupun bank soal. Blog ini juga dapat dimanfaatkan oleh orang tua siswa untuk mengakses bahan ajar. Semoga bermanfaat untuk kita semua.

 

Jadi Anggota Blog Ini!

KOMPAS.com - Sains

Materi pelajaran di bawah dapat di-view dan juga dapat di download langsung ke komputer Anda